TEMANGGUNG — Sekretaris Jenderal, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Sekjen Kemendes PDTT) Anwar Sanusi bersama masyarakat Desa Ngropoh dan tokoh masyarakat Kabupaten Temanggung, serta Pendamping Desa Kabupaten Temanggung menggelar dialog publik "Inovasi Desa”, di Embung Abimanyu, Desa Ngropoh, Kecamatan Kranggan, Kabuaten Temanggung, Provinsi Jawa Tengah, Minggu (25/03).


Dialog tersebut merupakan bentuk pemanfaatan Dana Desa yang dilaksanakan di salah satu lokasi yang menjadi salah satu Program Prioritas Pembangunan Desa yang dicanangkan oleh Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi yaitu embung.


Pembangunan Embung Abimanyu tersebut menggunakan tanah bengkok milik desa seluas 2 hektare. Embung ini dibangun pertengahan tahun 2012 dan selesai pada 2012. Kehadiran embung tersebut diharapkan dapat mengairi area perkebunan milik warga yang sekelilingnya didominasi oleh pohon durian dan kopi, di samping tanaman lainnya.


Kepada peserta dialog, Sekjen Kemendes PDTT Anwar Sanusi, yang menjadi narasumber dalam acara tersebut, lebih banyak mengungkapkan mengenai salah satu keberhasilan penggunaan dana desa yang berasal dari partisipasi masyarakat. “Seperti pembangunan embung abimanyu ini, dengan inovasi tersebut memberikan dampak positif untuk pembangunan desa terutama dari sektor pertanian. Dari model-model inovasi inilah diharapkan untuk dapat memberikan pengaruh positf di desa-desa sekitar,” ungkap Sekjen.


Hadir dalam acara tersebut PJS Bupati Temanggung Sudaryanto, Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Temanggung Badrun Mustofa, dan Kepala Dinpermades Kabupaten Temanggung Agus Sarwono.


Dalam sesi dialog, Ketua Komisi D DPRD temanggung Badrun Mustofa meminta agar warga desa tetap dapat menjaga amanah terhadap penggunaan dana desa dan selalu melibatkan seluruh elemen masyarakat desa dalam penggunaannya.